TUGAS:
Buatlah skenario
pembelajaran PAI dengan menerapkan salah satu dari model-model pembelajaran
yang diterapkan pada kurikulum 2013 (IL,DL,PBL, Project BL, Model kolaboratif:
JP (jigsaw Prosedure), STAD, CI (Complex
Instruction), TAI (Team Accelerated Instruction), CLS (Cooperative Learning
Structures), LT (learning Together), TGT (Teams-Games-Tournament), GI (Group
Investigation), AC (Academic Constructive Controversy), dan CIRC (Cooperative
Integrated Reading and Composition). Dengan susunan skenario sebagai berikut:
1. Model Pembelajaran PAI dengan
pendekatan di Sekolah SD adalah sebagai
berikut:
![]() |
|||
|
|||
Gambar: Rancangan Model Pembelajaran PAI dengan
Pendekatan Kooperatif
2. Langkah-langkah
Pembelajaran
Contoh
langkah-langkah Pembelajaran PAI dengan Pendekatan Kooperatif
Materi: Al-Qur’an
Tahap
|
Langkah-langkah Pembelajaran
|
Kegiatan awal
|
1.
Guru
mengucapkan salam dan membuka pelajaran dengan mengajak siswa berdoa terlebih
dahulu.
2.
Guru
memeriksa kehadiran siswa.
3. Guru
Memberikan
pertanyaan seputar pelajaran yang lalu dan materi.
4. Guru Memberikan informasi tentang tujuan
mempelajari ketentuan-ketentuan bahan ajar Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan
Al-Ikhlas serta keistimewaannya (melalui Fitur Mutiara Islam dan sepenggal
kisah).
|
Kegaiatan Inti
|
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
1. Guru memberikan materi
surat Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas secara klasikal, peserta
didik secara berkelompok dan individu mengikuti bacaan guru secara hormat
dan perhatian (respect), tekun (diligence), serta tanggung jawab
(responsibility).
2. Guru melibatkan peserta
didik mencari informasi yang luas dan dalam tentang topik/tema materi yang
akan dipelajari dengan menerapkan prinsip alam tak ambang jadi guru dan
belajar dari aneka sumber;
3. Guru menggunakan beragam
pendekatan pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar lain;
4. Guru memfasilitasi
terjadinya interaksi antar peserta didik serta antara peserta didik dengan
guru, lingkungan, dan sumber belajar lainnya;
5. Guru melibatkan peserta
didik secara aktif dalam setiap kegiatan pembelajaran secara Peduli
(caring) dan Jujur (fairnes).
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
6. Guru membiasakan peserta
didik membaca dan menulis yang beragam melalui tugas-tugas tertentu yang
bermakna secara Tanggung jawab (responsibility), guru memfasilitasi
pesrta didik melalui pemberian tugas, diskusi, dan lain-lain untuk
memunculkan gagasan baru baik secara lisan maupun tertulis;
7.
Guru memberi kesempatan untuk berpikir peserta didik, menganalisis,
menyelesaikan masalah, dan peserta didik mampu bertindak tanpa rasa takut;
8.
Guru memfasilitasi peserta didik dalam pembelajaran kooperatif dan
kolaboratif;
9.
Guru memfasilitasi peserta didik berkompetisi secara sehat untuk
meningkatkan prestasi belajar secara Tanggung jawab
(responsibility) dan Jujur (fairnes).
10. Guru memfasilitasi peserta
didik membuat laporan eksplorasi yang dilakukan baik lisan maupun tertulis,
secara individual maupun kelompok;
11. Guru memfasilitasi peserta
didik untuk menyajikan hasil kerja individual maupun kelompok;
12. Guru memfasilitasi peserta
didik melakukan pameran, turnamen, festival serta produk yang dihasilkan;
13. Guru mampu mengarahkan siswa
mengulang-ulang lafal Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas secara
kelompok dan individu
Konfirmasi
.j,vDalam kegiatan konfirmasi,
guru:
14. Guru bertanya jawab tentang
hal-hal yang belum diketahui siswa
15. Guru bersama siswa bertanya
jawab meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan dan penyimpulan
|
Kegiatan akhir
|
Dalam kegiatan penutup, guru:
1.
Guru berersama-sama dengan peserta didik dan/atau sendiri membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
2.
Guru melakukan penilaian dan/atau refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan secara konsisten dan
terprogram;
3.
Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran;
4.
Guru merencanakan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pembelajaran
remedi, program pengayaan, layanan konseling dan/atau memberikan tugas baik
tugas individual maupun kelompok sesuai dengan hasil belajar peserta didik;
5.
Guru
menutup pelajaran dengan berdoa bersama-sama.
|
3.
Contoh
RPP PAI
RENCANA
PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )
Nama Sekolah :
SD Muhammadiyah
Wirobrajan III Yogyakarta
Mata Pelajaran : Al-Qur’an
Kelas / Semester : I / 1
Standar Kompetensi : Membaca dan
menghafal Al-Qur’an surat pendek
pilihan
Kompetensi Dasar
: Melafalkan QS. Al-Fatihah, An-Nas,
Al-Falaq dan Al- Ikhlas dengan lancar
Alokasi Waktu : 3
x 35 menit ( 1 x pertemuan )
A.
Tujuan
Pembelajaran :
Siswa dapat melafalkan
surat Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas dengan lancar dan benar
B. Karakter siswa yang diharapkan : Dapat dipercaya ( Trustworthines) , Rasa hormat dan perhatian ( respect ) , Tekun ( diligence ) , Tanggung jawab ( responsibility
), Berani ( courage ), Ketulusan
(Honesty ), Integritas ( integrity ) , Peduli ( caring
) dan Jujur ( fairnes )
C.
Materi
Pembelajaran : Materi tentang melafalkan Al-Fatihah, An-Nas,
Al-Falaq dan Al-Ikhlas dengan lancar dan benar
Ringkasan garis besar (point-point) materi.
Mata pelajaran Al-Quran tentang
surat-surat pendek meliputi surat Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas.
Al-Fatihah artinya adalah pembuka, untuk itu setiap hendak membaca Al-Quran
sebaiknya kita membaca Al-Fatihah terlebih dahulu. Guru melafalkan bacaan
suratAl-Fatihah dan peserta didik menirukan hingga dapat melafalkannya sendiri
maupun kelompok.
An-Nas artinya manusia,
menceritakan tentang manusia yang butuh perlindungan yaitu kepada Allah semata,
guru memberikan gambaran berupa kisah atau cerita yang berkaitan dengan materi
surat An-Nas. Guru melafalkan bacaan surat An-Nas dan peserta didik menirukan
hingga dapat melafalkannya sendiri maupun kelompok.
Al-Falaq artinya waktu subuh, guru
membimbing peserta didik dengan cara membacakan kisah maupun cerita akan
manusia yang butuh perlindungan Allah dari kejahatan apapun. Guru melafalkan
bacaan surat Al-Falaq dan peserta didik menirukan hingga dapat melafalkannya
sendiri maupun kelompok.
Al-Ikhlas artinya memurnikan
keesaan Allah, bahwa Allah adalah sesembahan yang esa yaitu satu tidak beranak
dan tidak diperanakkan, guru menceritakan kisah keesaan Allah. Guru melafalkan
bacaan surat Al-Ikhlas dan peserta didik menirukan hingga dapat melafalkannya
sendiri maupun kelompok.
D.
Metode
Pembelajaran : Siswa melafalkan Al-Fatihah,
An-Nas, Al-Falaq dan Al-ikhlas secara klasikal, kelompok dan individu
E.
Langkah-langkah
Kegiatan Pembelajaran:
1.
Kegiatan
Pendahuluan
Apersepsi :
Memberikan pertanyaan seputar pelajaran yang lalu dan materi
Motivasi :Memberikan informasi tentang tujuan mempelajari
ketentuan-ketentuan bahan ajar Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas serta
keistimewaannya (melalui Fitur Mutiara Islam dan sepenggal kisah)
2.
Kegiatan Inti
&
Eksplorasi
Dalam
kegiatan eksplorasi, guru:
1. Siswa menghafalkan Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq
dan Al-Ikhlas secara klasikal, kelompok dan individu mengikuti bacaan guru
secara hormat dan perhatian (respect), tekun (diligence), serta tanggung
jawab (responsibility).
2. Melibatkan peserta didik mencari informasi yang
luas dan dalam tentang topik/tema materi yang akan dipelajari dengan menerapkan
prinsip alam tak ambang jadi guru dan belajar dari aneka sumber;
3. Menggunakan beragam
pendekatan pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar lain;
4. Memfasilitasi terjadinya
interaksi antar peserta didik serta antara peserta didik dengan guru,
lingkungan, dan sumber belajar lainnya;
5. Melibatkan peserta didik
secara aktif dalam setiap kegiatan pembelajaran secara Peduli (caring)
dan Jujur (fairnes).
&
Elaborasi
Dalam
kegiatan elaborasi, guru:
1. Membiasakan peserta didik membaca
dan menulis yang beragam melalui tugas-tugas tertentu yang bermakna secara
Tanggung jawab (responsibility), memfasilitasi pesrta didik melalui
pemberian tugas, diskusi, dan lain-lain untuk memunculkan gagasan baru baik
secara lisan maupun tertulis;
2. Memberi kesempatan untuk
berpikir, menganalisis, menyelesaikan masalah, dan bertindak tanpa rasa takut;
3. Memfasilitasi peserta didik
dalam pembelajaran kooperatif dan kolaboratif;
4. Memfasilitasi peserta didik
berkompetisi secara sehat untuk meningkatkan prestasi belajar secara
Tanggung jawab (responsibility) dan Jujur (fairnes).
5. Memfasilitasi peserta didik
membuat laporan eksplorasi yang dilakukan baik lisan maupun tertulis, secara
individual maupun kelompok;
6. Memfasilitasi peserta didik
untuk menyajikan hasil kerja individual maupun kelompok;
7. Memfasilitasi peserta didik
melakukan pameran, turnamen, festival serta produk yang dihasilkan;
8. Siswa mengulang-ulang lafal
Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas secara kelompok dan individu
&
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, guru:
1. Guru bertanya jawab tentang
hal-hal yang belum diketahui siswa
2.
Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalahan pemahaman,
memberikan penguatan dan penyimpulan
3.
Kegiatan Penutup
Dalam
kegiatan penutup, guru:
1. Bersama-sama
dengan peserta didik dan/atau sendiri membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
2.
Melakukan penilaian dan/atau refleksi terhadap kegiatan yang sudah
dilaksanakan secara konsisten dan terprogram;
3.
Memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran;
4.
Merencanakan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pembelajaran remedi,
program pengayaan, layanan konseling dan/atau memberikan tugas baik tugas
individual maupun kelompok sesuai dengan hasil belajar peserta didik;
F.
Alat / Sumber
Belajar:
- Tulisan lafal surah Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas pada karton
- Al-Quran (Juz Amma)
- Buku Pendidikan Agama Islam
- Buku-buku lain yang relevan
- Kaset dan D Al-Quran atau peralatan teknologi dan komunikasi yang relevan
- Pengalaman guru
- Lingkungan sekitar
G.
Penilaian:
Indikator Pencapaian
|
Teknik Penilaian
|
Bentuk Instrumen
|
Instrumen / Soal
|
Ø Melafalkan
Al-Fatihah, An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas dengan lancar dan benar
|
Tes Lisan
|
Pelafalan
|
1. Lafalkan Al-Fatihah, An-Nas,
Al-Falaq dan Al-Ikhlas dengan lancar dan benar!
2. Apa arti Al-Fatihah?
3. Sebutkan surat Al-Fatihah,
An-Nas, Al-Falaq dan Al-Ikhlas ayat demi ayat!
4. Surat Al-Falaq terdiri dari
berapa ayat?
5. Bunyi ayat yang terakhir dari
surat An-Nas adalah ...
|
- Produk ( hasil diskusi )
No.
|
Aspek
|
Kriteria
|
Skor
|
1.
|
Konsep
|
*
semua benar
*
sebagian besar benar
*
sebagian kecil benar
* semua salah
|
4
3
2
1
|
- Performansi
No.
|
Aspek
|
Kriteria
|
Skor
|
1.
2.
|
Kerjasama
Partisipasi
|
* bekerjasama
* kadang-kadang kerjasama
* tidak bekerjasama
* aktif berpartisipasi
* kadang-kadang aktif
* tidak aktif
|
4
2
1
4
2
1
|
3.
Lembar Penilaian
No
|
Nama Siswa
|
Performan
|
Produk
|
Jumlah Skor
|
Nilai
|
|
Kerjasama
|
Partisipasi
|
|||||
1.
2.
3.
4.
..
|
|
|
|
|
|
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar